Netizen (pengguna aktif internet) di Jepang bersorak gembira dengan “BALS”

“BALS” merupakan suatu kata oleh film produksi Ghibli


bals

“BALS” pada awalnya merupakan suatu mantra yang diperkenalkan oleh film karya studio animasi Ghibli “Laputa : Kastil di Langit”. Kata ini bermakna “tutup” dalam bahasa Laputa. Ini merupakan suatu mantra yang akan menghentikan pusat sirkuit di Kastil Laputa dan menghancurkan kastil tersebut.

“BALS” sering disenandungkan dalam berbagai tayangan televisi.


tweets
Meskipun merupakan film dengan durasi yang panjang, Laputa telah disiarkan berulang kali di stasiun TV di Jepang (Bahkan beberapa program TV pernah menayangkan Laputa lebih dari 10 kali). Pada setiap penayangan Laputa, berbagai posting di Facebook, Twitter, 2ch ( jaringan teks buletin ternama) dan saluran niconico di Jepang, dengan topik Laputa; meningkat tajam. Selanjutnya, pada bagian akhir Laputa, ketika sang tokoh utama mengucapkan mantra “BALS”, posting “BALS” meningkat secara signifikan terutama di 2ch, pada waktu yang bersamaan.

Gangguan server, satu dan yang lainnya.


Karena begitu banyak orang yang melakukan posting “BALS” di 2ch dan Twitter, popularitas “BALS” menyebabkan gangguan pada server sejak 2009. Ada yang mengatakan bahwa “BALS” merupakan mantra yang mampu melumpuhkan server.

“BALS” memiliki kontribusi atas peningkatan kemampuan server?


Sepertinya perusahaan pengoperasian telah banyak belajar, sehingga pada tahun 2013, kata “BALS” jarang menyebabkan terjadinya gangguan server. “BALS” mungkin telah berperan dalam meningkatkan kemampuan server.

Deep sea fish
ライター

Deep sea fish の紹介

writer

New articles